tentang jaringan

ROOTER
Sistem yang digunakan untuk menghubungkan jaringan-jaringan. Perangkat yang berfungsi dalam komunikasi WAN atau menghubungkan dua network yang berbeda. Menempati layer 3 pada sistem layering OSI ( network) sehingga memiliki kemampuan routing atau pengalamatan paket data baik secara static atau dinamik.
Sebuah komputer atau paket software yang dikhususkan untuk menangani koneksi antara dua atau lebih network yang terhubung melalui packet switching. Router bekerja dengan melihat alamat tujuan dan alamat asal dari paket data yang melewatinya dan memutuskan rute yang harus digunakan oleh paket data tersebut untuk sampai ke tujuan.






Ping of death
From Wikipedia, the free encyclopedia


ping of death

Serangan yang mengirim paket permintaan echo ICMP berukuran terlalu besar (PING) dengan tujuan membuat buffer masukan pada mesin tujuan mengalami kelebihan beban dan akhirnya membuat mesin tersebut macet./

Software di Internet yang dikategorikan sebagai penyerang yang mampu melumpuhkan suatu server, atau disebut dengan Denial of Service, dimana sistem ini mengirimkan paket ICMP via program ping dengan data yang cukup besar sehingga mampu membuat beberapa sistem operasi menjadi hang.


Firewall

Firewall adalah sebuah sistem atau perangkat yang mengizinkan lalu lintas jaringan yang dianggap aman untuk melaluinya dan mencegah lalu lintas jaringan yang tidak aman. Umumnya, sebuah firewall diimplementasikan dalam sebuah mesin terdedikasi, yang berjalan pada pintu gerbang (gateway) antara jaringan lokal dan jaringan lainnya. Firewall umumnya juga digunakan untuk mengontrol akses terhadap siapa saja yang memiliki akses terhadap jaringan pribadi dari pihak luar. Saat ini, istilah firewall menjadi istilah generik yang merujuk pada sistem yang mengatur komunikasi antar dua jaringan yang berbeda. Mengingat saat ini banyak perusahaan yang memiliki akses ke Internet dan juga tentu saja jaringan korporat di dalamnya, maka perlindungan terhadap aset digital perusahaan tersebut dari serangan para hacker, pelaku spionase, ataupun pencuri data lainnya, menjadi esensial.



TCP/IP

Disingkat dengan TCP/IP. Protokol yang terdiri dari sub-protokol, yang beroperasi pada lapisan yang berbeda. Merupakan standar protokol internet. Protokol ini memberikan nomor unik pada setiap komputer yang terkoneksi. Satu set protokol standar yang digunakan untuk menghubungkan jaringan komputer dan mengalamati lalu lintas dalam jaringan. Protokol ini mengatur format data yang diijinkan, penanganan kesalahan (error handling), lalu lintas pesan, dan standar komunikasi lainnya. TCP/IP harus dapat bekerja diatas segala jenis komputer, tanpa terpengaruh oleh perbedaan perangkat keras maupun sistem operasi yang digunakan.

javascript

javascript

Kode bahasa Java yang diselipkan diantara kode HTML untuk dijalankan pada komputer client.





Merupakan sosok pemrograman modern, yaitu bahasa pemrograman berorientasi script (object-oriented scripting language), yang berbasis kepada kosep prototype. Bahasa ini banyak dikenal di dalam lingkungan website. Bahasa ini diperkenalkan pertama kali oleh Brendan Eich dari perusahaan Netscape Corporation dengan nama awal Mocha kemudian berubah menjadi LiveScript namun diganti akhirnya menjadi JavaScript}.



Java merupakan sebuah bahasa pemrograman yang mulanya dikembangan oleh perusahaan Sun Microsystems. Menurut penjelasan dari Sun (The Java Language), bahasa Java digambarkan sebagai:

Java: A simple, object-oriented, distributed, interpreted, robust, secure, architecture neutral, portable, high-performance, multithreaded, dan dynamic language.

Bahasa Java merupakan bahasa yang interpreted, bukan compiled. Sebuah program dalam bahasa Java dirakit (compiled) menjadi sebuah berkas byte-code. Berkas byte-code inilah yang dijalankan (interpreted) oleh sebuah virtual machine, yang disebut Java Virtual Machine (JVM).


pengoprasikan ms.excel

Pengoprasikan Ms-Excel

@ Menjalankan EXCEL
1. Klik menu Start, kemudian arahkakn pada pilihan All Programs
2. Klik Microsoft Office dan lembar kerja Excel akan terlihat di layer
3. Sekarang anda siap bekarja dengan Excel

@ Mengaktifkan/Mematikan Toolbar
1. Klik menu View, kemudian arahkan pada toolbar
2. Seluruh toolbar akan terlihat di layar
3. Klik toolbar yang akan diaktifkan, misalnya klik Toolbar Standard. Toolbar standard ditandaidengan ceklist yang berarti terlihat atau diaktifkan di layar
Apabila ingin mematikan kembali toolbar, gunakan cara yang sama seperti tersebut di atas, dengan menghilangkan kembali lambang ceklist yang terdapat pada toolbar tersebut.

@ Mengakhiri Excel
1.Simpan workbook yang telah dibuat atau diedit.
2.Pilih salah satu cara berikut untuk mengakhiri/menutup penggunaan Excel
•Klik menubar File, kemudian klik pilihan Exit (Alt+F4)
•Klik tombol Close (X) di pojok kanan atas dari jendela Excel. Jangan salah
dengan mengklik tombol Close yang kedua
•Klik dua kali (double click) Icon Control Menu yang berada di pojok kiri atas
jendela excel.
3.Tunggu beberapa saat sampai jendela Excel tertutup.

@ Menambahkan Sheet
1.Klik kanan mouse pada salah satunama sheet.
2.Di layar terlihat menu shortcut
3.Klik pilihan Insert untuk menambah sheet baru.
4.Klik pilihan Worksheet, kemudian klik tombol OK
5.Di layar akan telihat nama Worksheet baru, misalnya Sheet4

@ Mengganti Nama Sheet
1.Tempatkan mouse pointer pada nama sheet yang akan dirubah, misalnya Sheet1
2.Klik kanan mouse, kemudian pilih Rename
3.Ketik nama sheet baru, misalnya Januari
4.Setelah selesai tekan tombol Enter

@ Menyembunyikan atau Menampilkan GRIDLINES
1.Klik menu Tools, kemudian klik Options.
2.Di layer akan terlihat kotak dialog options.
3.Klik tab View.
4.Hilangkan tanda ceklist pada bagian gridlines dan tandai dengan ceklist bila ingin menampilkan kembali.
5.Klik tombol OK.
6.Garis-garis pada lembar kerja akan tersembunyi.

@ Membuat Data Urut (Nomor Urut)
1.Klik alamat sel A1 dan ketik angka 1.
2.Klik alamat sel A2 dan ketik angka 2.
3.Sorot kedua angka tersebut yaitu range A1:A2.
4.Tempatkan mouse di pojok kanan bawah range tersebut, sehingga membentuk tanda +.
5.Setelah tanda plus terlihat di layer, klik dan jangan dilepas kemudian geser mouse ke bawah sesuai dengan jumlah nomor urut yang diinginkan.
6.Lepaskan tombol mouse apabila data yang diisi telah selesai dengan keinginan.

@ Fungsi Statistik
1.Fungsi Average : digunakan untuk mencari nilai rata-rata dari sederetan data angka.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =AVERAGE(number1,number2,…)
2.Fungsi Count : digunakan untuk menentukan berapa banyak data yang terdapat dalam range tertentu (jumlah sel yang terisi data).
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah = COUNT(value1,value2,…)
3.Fungsi Countif :m digunakan untuk menentukan berapa banyak data yang terdapat pada range tertentuberdasarkan criteria atau kondisi tertentu.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =COUNTIF(range,criteria)
• Range : menentukan range yang akan dievaluasi atau diuji.
• Criteria : menentukan criteria atau kondisi tertentu yang akan dihitung. Criteria ini dapat berupa huruf, angka atau rumus.
4.Fungsi Max : digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sederetan data angka (numeric).
# Bentuk umumdari fungsi ini adalah =MAX(number1,number2,….)
5.Fungsi Min : digunakan untuk mencari nilai terendah dari sederetan data angka (numeric)
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =MIN(number1,number2,…)
6.Fungsi Median : digunakan untuk mencari nilai tengah dari sederetan data angkA(numeric).
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =MEDIAN (NUMBER1,NUMBER2,...)
7.Fungsi Rank : digunakan untuk mencari ranking suatu bilangan diantara sekumpulan data.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =RANK(umber,ref,order)
• Number: nilai atau nangka yang digunakan angka yang akan dicari rankingnya.
• Ref : alamat range atau array yang berisi keseluruhan data.
• Order : bagaimana me-ranking bilangan tersebut, yaitu 0 secara Descending
dan bilangan bebas, misalnya 1 secara Ascending.
8.Fungsi choose : bermanfaat untuk memilih suatu nilai berdasarkan nilai dalam
argument secara berturut turut. Argument ini dapat berupa angka atau formula.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =CHOOSE(index_num,value1,value2,..)
• Index_num : nomor index dari suatu nilai. Nomor ini berupa suatu nilai
antara 1 sampai dengan 29 atau formula dengan hasil 1 sampai dengan 29.
• Value1,value2 dan seterusnya : pilihan nilai yang akan dipilih, yaitu
apabila index_num bernilai 1, maka yang akan dipilih adalah value1, apabila
index_num bernilai 2, maka yang akan dipilih adalah value2, demikian
seterusnya.
9.Fungsi Vlookup : digunakan untuk pembacaan table data yang disusun secara
vertical.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah=VLOOKUP(lookup_value,table_array,column_index_num,range_lookup).
• lookup : nilai sebagai dasar pembacaan table
• table_array : range table data yang dibaca
• column _index_num : nomor urut yang menyatakan posisi kolom dalam sustu table
• range_lookup : berisi TRUE (apabila table data diurutkan secara menaik) dan
FALSE (apabila table data tidak diurutkan).
10.Fungsi Hlookup : digunakan untuk pembacaan table data yang disusun secara
horizontal.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah
=HLOOKUP(lookup_value,table_array,row_index_num,range_lookup)
• lookup_value : nilai sebagai dasar pembacaan table
• table_array : range table data yang dibaca
• row_index_num : nomor urut yang menyatakan posisi baris dalam suatu table
(dimulai dari 1)
• range_lookup : berisi TRUE (apabila table data diurutkan secara manaik) dan
FALSE (apabila table data tidak diurutkan)
11.Fungsi IF : digunakan untuk menghasilkan sustu nilai (memberikan jawaban) bila logical test menyatakan BENAR/TRUE (sesuai dengan kriteria), demikian juga sebaliknya, akan memberikan jawaban lain, apabila hasilnya salah (bukan yang diisyaratkan).
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =IF(logical_test,value_if_true,value_if_false)
Artinya apabila ekspresi logika
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah benar, maka perintah pada value_if_true yang akan dilaksanakan, sebaliknya logika salah, maka perintah pada value_if_false yang akan dilaksanakan.
12.Fungsi IF bercabang : digunakan untuk menyelesaikan beberapa test logika yang bertngkat.
13.Fungsi SUM : digunakan untuk menjumkahkan seluruh data angka (numerik) dari sederetan angka.
# Bentuk umum dari fungsi ini adalah =SUM(number1,number2,...) atau =SUM(range_addres)

tugas HTML


tugas "HTML"

Struktur dasar HTML
HTML (Hypert Text Markup Language) merupakan bahasa pemrograman yang digunakan dalam pembuatan halaman web. Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak di antara tag kontainer. Yaitu diawali dengan dan diakhiri dengan (terdapat tanda "/").
Sebuah halaman web minimal mempunyai empat buat tag, yaitu :
HTML> Sebagai tanda awal dokumen HTML.
HEAD> Sebagai informasi page header. Di dalam tag ini kita bisa meletakkan tag-tag TITLE, BASE, ISINDEX, LINK, SCRIPT, STYLE & META.
TITLE> Sebagai titel atau judul halaman. Kalimat yang terletak di dalam tag ini akan muncul pada bagian paling atas browser Anda (pada title bar).
Contoh :


TITLE>Tips HTML -- www.klik-kanan.com/TITLE>
BODY> Di dalam tag ini bisa diletakkan berbagai page attribute seperti warna latar belakang, warna teks, warna link, warna visited link, warna active link dan lain-lain.
Atribut :
BGCOLOR, BACKGROUND, TEXT, LINK, VLINK, ALINK, LEFTMARGIN & TOPMARGIN.
Contoh :
BODY bgcolor="#000000" background="images/pcb.gif" text="#FFFFFF" link="#FF0000" vlink="FFFF00" alink="#0000FF">
Sebuah contoh sederhana dokumen HTML :
HTML>
HEAD>
TITLE>Halaman pembuka
/TITLE>
/HEAD>
BODY bgcolor="#FFFFFF" background="images/gambar1.gif" text="#FF0000">
Letakkan text, images, dan link Anda di sini
/BODY>
/HTML>
Pengaturan Teks
Untuk mendapatkan halaman web yang baik Anda harus melakukan pengaturan terhadap teks seperti memilih jenis dan ukuran huruf, perataan, dll. Tag-tag di bawah ini yang biasa digunakan dalam pengaturan teks :
Headers: Hn>../Hn> Digunakan untuk mengatur ukuran huruf pada header. "n" mempunyai nilai antara 1 - 6 atau antara H1> sampai H6>, dengan H1> merupakan ukuran terbesar dan H6> merupakan ukuran terkecil.
Contoh :
H2>Tutorial Html/H2>

Hasilnya akan terlihat seperti :
Tutorial Html
Paragraph Baru: P> Digunakan untuk pindah alinea atau paragraf. Tag ini bisa diberi akhiran /P> tapi juga bisa tidak diberi.
Line Break: BR> Digunakan untuk pindah ke baris baru.
No Line Break: NOBR> Bila digunakan tag ini maka teks yang panjang tidak secara otomatis pindah baris bawahnya bila baris pertama sudah terlalu panjang.
Font FONT> Untuk mendefinisikan berbagai attribut FONT, yaitu : SIZE, FACE, COLOR.
SIZE: Ukuran font yang digunakan, berkisar antara 1 - 7 dengan 1 merupakan ukuran terkecil dan 7 merupakan ukuran terbesar.
FACE: Jenis atau nama font. Anda bisa memilih maksimal 3 jenis font yang masing-masing dipisahkan oleh koma. Bila terdapat spasi yang terletak pada nama font maka harus digunakan tanda garis bawah ( _ ). Dalam memilih jenis font ini harus dipertimbangkan apakah font yang kita gunakan pada halaman web kita nantinya akan terdapat pada komputer pengguna yang lain (pengakses web kita). Pendeknya kita tidak usah menggunakan font-font yang bentuknya aneh-aneh, gunakan saja font standar. Tapi bila Anda ingin menggunakan font yang sedikit "aneh" Anda bisa menggunakan graphic.
COLOR: Warna font, didefinisikan dengan menggunakan nilai RGB/HEX atau bisa juga langsung menggunakan nama warna (red misalnya).
B> Bold text
I> Italic text
U> Underscore
TT> Typewriter
S> Strikeout - draws a line through the text
PRE> Preformatted Text Definition
BLINK> Text berkedip (lebih baik jangan digunakan)
STRONG> Strong

Italic

CITE> Digunakan untuk quoting text
CODE> Monospaced font (digunakan bila Anda ingin meletakkan (memperlihatkan) kode HTML pada dokumen HTML Anda)
SAMP> Monospaced font (digunakan bila Anda ingin meletakkan (memperlihatkan) kode HTML pada dokumen HTML Anda)
KBD> Monospaced font (digunakan bila Anda ingin meletakkan (memperlihatkan) kode HTML pada dokumen HTML Anda)
BIG> Ukuran teks akan lebih besar satu ukuran
SMALL> Ukuran teks akan lebih kecil satu ukuran
SUP> Membuat tekssuperscript
SUB> membuat tekssub script
ABBREV> Abbreviations
ACRONYM> Untuk akronim
PERSON> Digunakan untuk indexing
Q> Membuat short inline quotation
Tabel
Tabel sangat penting artinya dalam desain web. Karena dengan menggunakan tag table Anda dapat membuat halaman web "terbagi" pada beberapa kolom atau baris. Contohnya seperti pada halaman web yang sedang Anda baca ini.
Terdapat tiga tag atau elemen utama yang digunakan dalam pembuatan table : TABLE>, TR>, dan TD>. Yang perlu diingat adalah bahwa tab TR> dan TD> harus terletak di antara tag TABLE> dan /TABLE>
TABLE>
Terdiri dari atribut :
align - perataan : rata kiri (left), tengah (center) atau kanan (right).
bgcolor - warna latar belakang (background) dari tabel.
border - ukuran lebar border tabel (dalam pixel).
cellpadding - jarak antara isi cell dengan batas cell (dalam pixel).
cellspacing - jarak antar cell (dalam pixel).
width - ukuran tabel dalam pixel atau percent.
Contoh :

TABLE align="center" bgcolor="#0000FF" border="2" cellpadding="5" cellspacing="2" width="90%">
TR>
Tag ini digunakan untuk membuat baris baru (pada tabel). Terdiri dari atribut:
align - perataan : rata kiri (left), tengah (center) atau kanan (right).
bgcolor - warna latar belakang dari baris.
valign - perataan vertikal : top, middle atau bottom.
Contoh :



Tag ini digunakan untuk membuat kolom baru pada tabel.
align - perataan
background - image yang digunakan sebagai latar belakang dari kolom.
bgcolor - warna latar belakang
colspan - lihat gambar contoh
height - ukuran tinggi cell dalam pixels.
nowrap - membuat supaya isi dari kolom tetap berada pada satu baris.
rowspan - lihat gambar contoh
valign - perataan vertikal :top, middle atau bottom.
width - ukuran kolom dalam pixel atau percen

tcp/ip (transmission control protocol /internet protocol)

TCP/IP

TCP/IP (singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol)

Standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Data tersebut diimplementasikan dalam bentuk perangkat lunak (software) di sistem operasi.

Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah TCP/IP stack.

Protokol TCP/IP dikembangkan pada akhir dekade 1970-an hingga awal 1980-an sebagai sebuah protokol standar untuk menghubungkan komputer-komputer dan jaringan untuk membentuk sebuah jaringan yang luas (WAN). TCP/IP merupakan sebuah standar jaringan terbuka yang bersifat independen terhadap mekanisme transport jaringan fisik yang digunakan, sehingga dapat digunakan di mana saja. Protokol ini menggunakan skema pengalamatan yang sederhana yang disebut sebagai alamat IP (IP Address) yang mengizinkan hingga beberapa ratus juta komputer untuk dapat saling berhubungan satu sama lainnya di Internet. Protokol ini juga bersifat routable yang berarti protokol ini cocok untuk menghubungkan sistem-sistem berbeda (seperti Microsoft Windows dan keluarga UNIX) untuk membentuk jaringan yang heterogen.

Protokol TCP/IP selalu berevolusi seiring dengan waktu, mengingat semakin banyaknya kebutuhan terhadap jaringan komputer dan Internet. Pengembangan ini dilakukan oleh beberapa badan, seperti halnya Internet Society (ISOC), Internet Architecture Board (IAB), dan Internet Engineering Task Force (IETF). Macam-macam protokol yang berjalan di atas TCP/IP, skema pengalamatan, dan konsep TCP/IP didefinisikan dalam dokumen yang disebut sebagai Request for Comments (RFC) yang dikeluarkan oleh IETF

mendisain web

DESAIN WEB

HTML(Hypert Text Markup Language) merupakan bahasa pemrograman yang digunakan dalam pembuatan halaman web. Dalam penggunaannya sebagian besar kode HTML tersebut harus terletak di antara tag kontainer.
*Text Editing paling sederhana adalah NOTEPAD
*WEB ada 2 yaitu


1. WEB yang bersifat statis (tidak interaktif,hanya berupa informasi-informasi saja)
2. WEB yang bersifat dinamis (interaktif)


*Kepanjangan HTML adalah Hyper Text Markup Language
@ HTML selalu diawali dengan tanda task lebih kecil dan labih besar
@ HTML selalu diakhiri dengan tanda slash
@ HTML tidal mengenali spasi
Ada 3 ruang pada HTML:
1. Ruang untuk meletakkan title/judul
2. Ruang untuk melatakkan informasi yang akan dibuat (body)
3. Ruang untuk informasi page header(head). Di dalam tag ini kita bisa
meletakkan tag-tag TITLE, BASE, ISINDEX, LINK, SCRIPT, STYLE & META.

^^ Ada 2 macam membuat style tulisan yaitu
1. Heading (semakin kecil heading semakin besar ukuran tulisanya)
2. Font (semakin besar ukuran font yang dituliskan semakin besar pula ukuran tulisannya)

^^ Pemberian ukuran tulisan pada HTML dapat menggunakan perintah size=ukuran
tulisan>

^^ Pemberian warna tulisan pada HTML dapat menggunakan perintah color=jenis warna>

@ Untuk pemberian warna dengan menggunakan angka HEXA harus diawali tanda #
- Angka HEXA o,1,2,3,4,5,6,7,8,9,A,B,C,D,E,F

^^ Cara membuat Listing atau daftar ada 2 cara yaitu degan menggunakan task UL
dan task OL.
^^ Gambar(Images):
Atribut : alt, align=(center, left, right), hspave, vspace, border, width & height
Caranya:
Tuliskan tanda lebih kecil kemudian IMG SRC="logo.gif" alt="Ini adalah logo halaman pembuka" width=200 height=100 setelah itu Tuliskan tanda lebih besar.
^^ Cara Pengaturan Teks
Untuk mendapatkan halaman web yang baik Anda harus melakukan pengaturan terhadap teks seperti memilih jenis dan ukuran huruf, perataan, dll. Tag-tag di bawah ini yang biasa digunakan dalam pengaturan teks :
Headers: Digunakan untuk mengatur ukuran huruf pada header. "n" mempunyai nilai antara 1 - 6 atau antara H1 sampai H6, dengan H1 merupakan ukuran terbesar dan H6 merupakan ukuran terkecil.
Hasilnya akan terlihat seperti :
Tutorial Html
# Paragraph Baru:Digunakan untuk pindah alinea atau paragraf.
# Line Break (BR): Digunakan untuk pindah ke baris baru.
# No Line Break:Bila digunakan tag ini maka teks yang panjang tidak secara otomatis pindah baris bawahnya bila baris pertama sudah terlalu panjang.
# Font : Untuk mendefinisikan berbagai attribut FONT, yaitu : SIZE, FACE, COLOR.
# SIZE: Ukuran font yang digunakan, berkisar antara 1 - 7 dengan 1 merupakan ukuran terkecil dan 7 merupakan ukuran terbesar.
# Face: Jenis atau nama font. Anda bisa memilih maksimal 3 jenis font yang masing-masing dipisahkan oleh koma. Bila terdapat spasi yang terletak pada nama font maka harus digunakan tanda garis bawah ( _ ). Dalam memilih jenis font ini harus dipertimbangkan apakah font yang kita gunakan pada halaman web kita nantinya akan terdapat pada komputer pengguna yang lain (pengakses web kita). Pendeknya kita tidak usah menggunakan font-font yang bentuknya aneh-aneh, gunakan saja font standar. Tapi bila Anda ingin menggunakan font yang sedikit "aneh" Anda bisa menggunakan graphic.
# Color: Warna font, didefinisikan dengan menggunakan nilai RGB/HEX atau bisa juga langsung menggunakan nama warna (red misalnya).
# Base Font: Digunakan untuk mendefinisikan "default text". Attribut sama dengan attribut FONT. Tag FONT akan mengoverwrite setting pada BASEFONT.
# Blink : Digunakan untuk teks berkedip
# a href : Digunakan Membuat link ke halaman lain atau ke bagian lain dari halaman tersebut
# img : Image, imagemap atau an animation
# li : Membuat bullet point atau baris baru pada list
# marquee : Membuat scrolling teks (teks berjalan)
# ol : Mendefinisikan awal dan akhir list
# table : Membuat tabel
# td : Kolom pada tabel
# title : Mendefinisikan judul
# tr : Baris pada tabel

^^ Cara Membuat TABEL
Tabel sangat penting artinya dalam desain web. Karena dengan menggunakan tag table Anda dapat membuat halaman web "terbagi" pada beberapa kolom atau baris.
Terdapat tiga tag atau elemen utama yang digunakan dalam pembuatan table : TABLE,TR, dan TD. Yang perlu diingat adalah bahwa tab TR dan TD harus terletak di antara tag TABLE
TABLE
Terdiri dari atribut :

* align - perataan : rata kiri (left), tengah (center) atau kanan (right).
* bgcolor - warna latar belakang (background) dari tabel.
* border - ukuran lebar border tabel (dalam pixel).
* cellpadding - jarak antara isi cell dengan batas cell (dalam pixel).
* cellspacing - jarak antar cell (dalam pixel).
* width - ukuran tabel dalam pixel atau percent.
TR
Tag ini digunakan untuk membuat baris baru (pada tabel). Terdiri dari atribut:
* align - perataan : rata kiri (left), tengah (center) atau kanan (right).
* bgcolor - warna latar belakang dari baris.
* valign - perataan vertikal : top, middle atau bottom.
TD
Tag ini digunakan untuk membuat kolom baru pada tabel.
* align - perataan
* background - image yang digunakan sebagai latar belakang dari kolom.
* bgcolor - warna latar belakang
* colspan - lihat gambar contoh
* height - ukuran tinggi cell dalam pixels.
* nowrap - membuat supaya isi dari kolom tetap berada pada satu baris.
* rowspan - lihat gambar contoh
* valign - perataan vertikal :top, middle atau bottom.
* width - ukuran kolom dalam pixel atau percen.
TUTORIAL PHP
Apa sih PHP itu ?
PHP merupakan script yang menyatu dengan HTML dan berada pada server (server side HTML embedded scripting). Dengan PHP ini Anda dapat membuat beragam aplikasi berbasis web, mulai dari halaman web yang sederhana sampai aplikasi komplek yang membutuhkan koneksi ke database.
Sampai saat ini telah banyak database yang telah didukung oleh PHP dan kemungkinanakan terus bertambah. Database tersebut adalah :


dBase
DBM
FilePro
mSQL
MySQL
ODBC
Oracle
Postgres
Sybase
Velocis
Selain itu PHP juga mendukung koneksi dengan protokol IMAP, SNMP, NNTP dan POP3.

Yang dibutuhkan untuk menjalankan PHP

Untuk dapat menjalankan PHP Anda membutuhkan sebuah web server. Anda yang pake Linux dapat menggunakan Apache (www.apache.org) sebagai web servernya. Anda pemakai Windows 98 paling enak menggunakan Personal Web Server (sama2 produk Microsot, keuntungannya bisa sekalian buat belajar ASP). Web server Xitami (www.imatix.com) dapat digunakan apabila Anda menggunakan Windows NT.
Sedangkan PHP-nya sendiri dapat Anda download dari www.php.net. Perhatikan bahwa PHP yang Anda download sesuai dengan sistem operasi komputer Anda (Linux atau Windows).

Install PHP pada Windows 98
1. Setelah Anda mendapatkan PHP dalam bentuk file zip, segera ekstrak dengan menggunakan WinZip atau pun WinRar.
2. Ganti nama file php.ini-dist menjadi php.ini.
3. Copy semua file tersebut (totalnya ada 10 file) ke directory Windows Anda (biasanya C:\Windows).

Langkah selanjutnya adalah mengganti setting pada registrasi windows

1. Dari menu Start, pilih Run.
2. Ketikkan regedit, klik OK.
3. Buka cabang HKEY_CLASSES_ROOT.
4. Buat key baru dengan cara klik kanan pada HKEY_CLASSES_ROOT, pilih New - Key.
5. Beri nama key tersebut dengan .php3.
6. Pada panel sebelah kanan klik 2x pada [Default] dan isi dengan php3file.
7. Buat key baru lagi pada HKEY_CLASSES_ROOT.
8. Beri nama key baru tersebut dengan php3file.
9. Pada php3file, buat key baru dengan nama Shell.
10. Pada php3file\Shell, buat key baru dengan nama Open.
11. Pada php3file\Shell\Open, buat key baru dengan nama Command.
12. Pada panel sebelah kanan klik2x pada [Default] dan isi dengan C:\Windows\php.exe.
13. Buka key HKEY_LOCAL_MACHINE\System\CurrentControlSet\
Services\W3SVC\Parameters\Script Map.
14. Pada panel sebelah kanan buat string value baru dengan cara klik kanan (pada panel sebelah kanan), pilih New - String Value.
15. Beri nama dengan .php3.
16. Klik 2x pada .php3 tersebut.
17. Isi dengan C:\Windows\Php.exe.
Untuk mengecek apakah PHP Anda sudah terinstall dengan baik, tulis kode berikut ini dan simpan dengan nama test.php3.
phpinfo

Jika PHP sudah terinstall dengan baik maka saat file tersebut dibaca dari browser akan terlihat informasi mengenai PHP.

Menginstall PHP Triad
Selama ini Anda mungkin hanya mengenal Personal Web Server (PWS) sebagai web server untuk menjalankan PHP pada sistem operasi Windows 9x. Padahal selain PWS Anda juga bisa menggunakan Apache sebagai web servernya. Untuk menginstall Apache for Windows Anda dapat menggunakan PHP Triad yang merupakan "kumpulan" dari berbagai software yaitu:
* PHP - 4.0.5
* MySQL - 3.23.32 (database server)
* Apache - 1.3.14 (web server)
* PHPMyAdmin - 2.1.0 (untuk administrasi database)
* Perl - nsPerl 5.005_03

Jadi dengan menginstall PHP Triad Anda dapat menggunakannya untuk belajar PHP, Perl dan database MySQL.
Untuk menginstall PHP Triad caranya adalah sebagai berikut:
1. Download PHP Triad di http://www.phpgeek.com
2. Untuk memulai proses install, klik 2x pada file yang baru Anda download tersebut dan tunggu sampai proses install selesai.
3. Untuk menjalankan Apache, klik Start - Programs - PHP Triad - Start Apache.
Untuk menjalankan MySQL, klik Start - Programs - PHP Triad - Start MySQL.
4. Untuk mengecek Apache, klik shortcut Launch Site. Jika pada browser muncul tulisan "Welcome to PHPTriad for Windows ... " maka proses install yang Anda lakukan berhasil.
5. Untuk mengecek MySQL, klik Start MySQL dan PHPMyAdmin. Jika Anda melihat tulisan "Welcome to phpMyAdmin..." berarti proses install berhasil.
6. Sampai di sini proses intall telah selesai. Jika sewaktu-waktu Anda ingin mencoba script PHP dan database MySQL Anda harus menjalankan Apache dan MySQL terlebih dahulu.
Tambahan :
Letakkan script PHP Anda di C:\apache\htdocs.


Sintaks dasar PHP

Seperti pada bahasa pemrograman lain Anda pun bisa meletakkan baris komentar pada program Anda. Pada PHP caranya adalah dengan meletakkan komentar tersebut di sebelah kanan tanda // jika komentar satu baris dan di antara /* dan */ jika komentarnya lebih dari satu baris.
Tipe Data
PHP mengenal tiga macam tipe data, yaitu :
1. Integer
2. Floating point number
3. String

Integer
Yang termasuk dalam tipe data ini adalah bilangan bulat (tidak pakai koma). contoh :
$a = 1234 // desimal
$b = - 1234 // negatif
$c = 0123 // oktal
$d = 0x12 // heksadesimal
pernyataan seperti $a = 1234 disebut pernyataan penugasan. Dalam contoh tersebut maksudnya adalah memberikan nilai 1234 ke variabel $a.
>>Floating point number
Disebut juga bilangan pecahan. Terdapat tanda titik yang merupakan pemisah antara bagian bulat dan pecahan.
$a = 1.234 // bentuk biasa
$b = 1.2e3 // bentuk eksponensial
>>Strings
$a = "ini adalah tipe data string"


Array
Array merupakan tipe data terstruktur yang berguna untuk menyimpan sejumlah data yang bertipe sama. Bagian yang menyusun array disebut elemen array, yang masing-masing elemen dapat diakses tersendiri melalui indeks array.
*** Pengulangan dengan For
Seperti halnya bahasa pemrograman lain, PHP juga menyediakan fasilitas untuk melakukan pengulangan. Salah satunya adalah dengan menggunakan For. Selain dengan For, kita juga dapat melakukan pengulangan dengan menggunakan While.

*** Mengenal function
Function atau merupakan sejumlah pernyataan yang dikemas dalam sebuah nama. Nama ini selanjutnya dapat dipanggil berkali-kali di beberapa tempat pada program.
Tujuan penggunaan fungsi adalah:
- Memudahkan dalam mengembangkan program
- Menghemat ukuran program
Untuk membuat fungsi, harus mengikuti syntax sebagai berikut:
function namafungsi ($parameter1, $parameter2)